Kamis, 1 April 2021 menjadi hari yang bersejarah bagi fintech penyelenggara securities crowdfunding, PT Joinan Kapital Indonesia dengan nama brand JOINAN resmi bekerja sama dengan Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI). Apa itu KSEI? Simak penjelasan berikut selengkapnya!
Perjanjian kerja sama ini bertujuan untuk memberi rasa aman dan nyaman bagi investor dalam berinvestasi melalui JOINAN. PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) merupakan Lembaga Penyimpanan dan Penyelesaian (LPP) di Pasar Modal Indonesia yang menyediakan layanan jasa Kustodian sental dan penyelesaian transaksi Efek.
Melalui kerja sama ini kami berharap dapat memberikan pelayanan, kenyamanan dan kemanan terbaik bagi seluruh investor tanah air. Kerja sama ini akan menjadi angin segar bagi startup penyelenggara securities crowdfunding yang menghimpun dana untuk menjadi jembatan bagi investor dan pelaku UMKM.
Dengan ditandatanganinya kerja sama ini, JOINAN resmi menitipkan saham kolektif melalui metode scriptless di KSEI. Lalu, investor SCF akan mendapatkan Single Investor Identification (SID), Sub Rekening Efek (SRE) dan fasilitas AKSes KSEI untuk menjual sahamnya dipasar sekunder.
Kustodian adalah pihak yang memberikan jasa penitipan kolektif, mulai dari menerima dividen, bunga dan hak lain, menyelesaikan transaksi efek, dan mewakili pemegang rekening yang menjadi nasabahnya.
KSEI merupakan singkatan dari Kustodian Sentral Efek Indonesia. KSEI adalah Lembaga Penyimpanan dan Penyelesaian (LPP) di Pasar Modal yang menyediakan jasa kustodian sentral, melakukan penyelesaian efek tanpa warkat (scripless trading) di Pasar Modal Indonesia dengan dukungan sistem utama KSEI, yaitu The Central Depository and Book Entry Settlement System (C-BEST).
Single Investor Identification atau yang disingkat dengan SID adalah nomor identitas tunggal bagi investor yang dikeluarkan oleh KSEI. Nomor identitas memudahkan proses identifikasi sebagai investor dan mendapat berbagai fasilitas seperti Acuan Kepemilikan Sekuritas (AKSes).
Sub Rekening Efek atau yang disingkat sebagai SRE adalah rekening efek untuk menyimpan portofolio saham atas nama nasabah yang dicatatkan pada KSEI, dan diterbitkan oleh Bank Kustodian.
Securities Crowdfunding Titik Terang Bagi Pelaku UMKM dan Investor Ritel
Terdapat dua tantangan utama dalam dunia bisnis dan investasi tanah air, yaitu:
- Kemampuan investasi secara retail atau dalam skala kecil.
- Terbatasnya akses pembiayaan bagi pelaku usaha guna melakukan ekspansi bisnis karena tak terpenuhinya syarat-syarat formal.
JOINAN menjawab kedua tantangan tersebut dengan menjembatani para investor ritel Indonesia yang didominasi oleh generasi milenial dan generasi Z dengan pelaku UMKM melalui skema investasi yang mudah dilakukan di mana saja dan kapan saja.
Bonus demografi yang Indonesia alami dapat menjadi faktor pendukung UMKM naik kelas. Hal ini sesuai dengan Studi Bank Dunia Aspiring Indonesia: Expanding the Middle Class yang membuktikan bahwa 20% populasi Indonesia merupakan kelas menengah yang memiliki pengeluaran Rp 1,2 – Rp 6 juta perbulan. Mereka telah menyumbang 47% konsumsi nasional, dan 56% untuk pendidikan, kesehatan, dan hiburan.
Melansir portal berita Investor.id tercatat, pada tahun 2020 investor baru dengan rentang usia 18-25 tahun naik 280.569 atau 48,7% dari total investor baru sepanjang 2020. Bahkan, per 4 Februari 2021 angkanya melampaui 4,1 juta investor.
Melalui Securities Crowdfunding, milenial dapat membeli sebagian dari saham bisnis UMKM dan mendapatkan bagi hasil (dividen) secara berkala. Dengan penggunaan teknologi yang mumpuni sehingga website dan aplikasinya dapat diakses di mana saja dan kapan saja, akan memudahkan para investor guna melakukan transaksi efeknya.
Sebagai platform investasi berbasis securities crowdfunding, JOINAN hadir untuk membantu UMKM naik kelas dengan memaksimalkan peran investor ritel tanah air. Melalui skema penerbitan efek yang akan ditawarkan kepada seluruh investor via website dan aplikasi yang JOINAN miliki.
Selain itu, harga saham yang ditawarkan pun ramah di kantong dan terdapat lebih dari 10 kategori usaha yang dapat mendaftar sebagai penerbit di JOINAN tentunya semakin membuka jalan lebar bagi perkembangan UMKM di Indonesia. Investor pun lebih terbantu dengan ragam bisnis yang dapat dipilih sesuai dengan prinsip dan profil risikonya.
Ayo mulai wujudkan kebebasan finansialmu dan dukung UMKM Indonesia naik kelas bersama JOINAN!
JOINAN merupakan platform investasi berbasis securities crowdfunding. Melalui JOINAN kamu dapat berinvestasi pada beragam bisnis profitable, hingga mendapatkan alternatif pembiayaan untuk mengembangkan bisnismu.
Melalui mekanisme penerbitan efek yang akan JOINAN tawarkan kepada seluruh investor tanah air melalui website dan aplikasi yang dimiliki JOINAN.
Dengan satu platform kamu dapat menjadi investor maupun penerbit atau partner JOINAN! Klik link ini untuk informasi lebih lanjut.
baca juga: pengertian securities crowdfunding dan apa itu joinan?
(TIM PR JOINAN)